Category : Christianity

Articles, Christianity

Ingin Hidup Berkelimpahan Yang Sejati? Ini Rahasianya!

Gospel Truth’s Cakes
Yenny Indra

Ingin Hidup Berkelimpahan Yang Sejati? Ini Rahasianya!

Tuhan memanggil Abraham dan berjanji,
“Aku akan membuat engkau menjadi bangsa yang besar, dan memberkati engkau serta membuat namamu masyhur; dan engkau akan menjadi berkat.
Aku akan memberkati orang-orang yang memberkati engkau, dan mengutuk orang-orang yang mengutuk engkau, dan olehmu semua kaum di muka bumi akan mendapat berkat.” Kejadian 12:2-3 (TB)

Abraham membawa Sarai, istrinya, ayah serta Lot, kemenakannya.
Dia tidak tahu akan dibawa Allah ke mana, tetapi taat.

Adapun Abram sangat kaya, banyak ternak, perak dan emasnya.
Juga Lot, yang ikut bersama-sama dengan Abram, mempunyai domba dan lembu dan kemah.
Tetapi negeri itu tidak cukup luas bagi mereka untuk diam bersama-sama, sebab harta milik mereka amat banyak, sehingga mereka tidak dapat diam bersama-sama.
Karena itu terjadilah perkelahian antara para gembala Abram dan para gembala Lot. Waktu itu orang Kanaan dan orang Feris diam di negeri itu.

Maka berkatalah Abram kepada Lot: “Janganlah kiranya ada perkelahian antara aku dan engkau, dan antara para gembalaku dan para gembalamu, sebab kita ini kerabat.
Bukankah seluruh negeri ini terbuka untuk engkau? Baiklah pisahkan dirimu dari padaku; jika engkau ke kiri, maka aku ke kanan, jika engkau ke kanan, maka aku ke kiri.”

Lalu Lot melayangkan pandangnya dan dilihatnyalah, bahwa seluruh Lembah Yordan banyak airnya, seperti taman TUHAN, seperti tanah Mesir, sampai ke Zoar. — Hal itu terjadi sebelum TUHAN memusnahkan Sodom dan Gomora. —
Sebab itu Lot memilih baginya seluruh Lembah Yordan itu, lalu ia berangkat ke sebelah timur dan mereka berpisah.

Abram menetap di tanah Kanaan, tetapi Lot menetap di kota-kota Lembah Yordan dan berkemah di dekat Sodom.
Adapun orang Sodom sangat jahat dan berdosa terhadap TUHAN.

Setelah Lot berpisah dari pada Abram, berfirmanlah TUHAN kepada Abram: “Pandanglah sekelilingmu dan lihatlah dari tempat engkau berdiri itu ke timur dan barat, utara dan selatan,
sebab seluruh negeri yang kaulihat itu akan Kuberikan kepadamu dan kepada keturunanmu untuk selama-lamanya.
Dan Aku akan menjadikan keturunanmu seperti debu tanah banyaknya, sehingga, jika seandainya ada yang dapat menghitung debu tanah, keturunanmu pun akan dapat dihitung juga.
Bersiaplah, jalanilah negeri itu menurut panjang dan lebarnya, sebab kepadamulah akan Kuberikan negeri itu.”

Sesudah itu Abram memindahkan kemahnya dan menetap di dekat pohon-pohon tarbantin di Mamre, dekat Hebron, lalu didirikannyalah mezbah di situ bagi TUHAN.
Betapa Abraham mengasihi Tuhan, mezbah bagi Tuhan menjadi prioritasnya.

Yang tidak disadari Lot, dia diberkati Tuhan karena dekat dengan Abraham – dulunya bernama Abram – yang diurapi Tuhan.
Berkat itu mengikuti orangnya, BUKAN karena lokasinya. Sumber berkat kita yang sejati itu Tuhan.

Tuhan melihat betapa Abraham mengandalkan-Nya. That’s why Abraham tidak takut dan berani meminta Lot memilih lokasi terlebih dahulu. Itulah sebabnya Tuhan berjanji memberkatinya, meski secara kasat mata, tanah Abraham nampak gersang.

Firman TUHAN kepada Abram dalam suatu penglihatan: “Janganlah takut, Abram, Akulah perisaimu; upahmu akan sangat besar.”

Sebaliknya Lot memilih Sodom dan Gomora yang kelihatan subur dan mengabaikan fakta bahwa Sodom dan Gomora itu kota yang penuh dosa. Bukti Lot mengandalkan kekuatan dan hikmatnya sendiri, tidak bergantung kepada Tuhan.

Apa akibatnya?
Allah akan menghancurkan Sodom & Gomora karena kejahatan mereka. Dan Dia tidak menyembunyikannya dari Abraham. Hingga terjadi tawar menawar. Akhirnya, Lot dan keluarganya diselamatkan oleh karena Abraham.

Demikianlah pada waktu Allah memusnahkan kota-kota di Lembah Yordan dan menunggangbalikkan kota-kota kediaman Lot, maka Allah ingat kepada Abraham, lalu dikeluarkan-Nyalah Lot dari tengah-tengah tempat yang ditunggangbalikkan itu. Kejadian 19:29 (TB)

Sungguh saya belajar sangat banyak dan bertobat setelah mempelajari kisah ini.
Betapa seringnya saya memilih apa yang ‘saya pikir’ baik dan menguntungkan, tanpa mempertimbangkan, dengan pilihan ini apakah saya menjauhkan diri dari komunitas yang mengasihi Tuhan? Apakah keputusan ini membuat saya menjauh or justru mendekat kepada Tuhan?
Tidak jarang demi mengejar proyek yang menjanjikan, kita rela pindah kota bahkan pindah negara.
It’s oke jika itu memang kehendak-Nya. Bukan karena mementingkan nafsu keserakahan kita.

The Plan of God is our wealthy place.
Rencana Tuhan adalah tempat kelimpahan kita.

Belajar dari Lot, dekat dengan orang yang diurapi Tuhan itu penting. Senantiasa ada orang-orang yang mengenal Allah lebih baik dari kita. Belajarlah!
Itulah cara kita meraih kemenangan.
Di atas semua itu, prioritaskan Tuhan menjadi yang utama dan terutama dalam kehidupan kita.
Ijinkan Dia benar-benar menjadi Allah yang menuntun kita dan kita hidup sesuai rancangan-Nya.
Kelimpahan baik roh, jiwa, tubuh dan keamanan akan senantiasa mengejar kita, seperti Abraham yang diberkati Tuhan hingga sampai keturunannya.

Siap praktik? Yuk…

True trust is believing that Hod’s intentions toeards you are always good – Havilah Cunnington.

Kepercayaan yang sejati, yakin bahwa kehendak Tuhan terhadapmu, selalu baik – Havilah Cunnington.

YennyIndra
TANGKI AIR *ANTI VIRUS* & PIPA PVC
MPOIN PLUS & PIPAKU
THE REPUBLIC OF SVARGA
SWEET O’ TREAT
AESTICA INDONESIA – AESTICA ID
PRODUK TERBAIK
PEDULI KESEHATAN

#gospeltruth’s truth
#yennyindra
#InspirasiTuhan #MotivasiKebaikan
#mengenalTuhan #FirmanTuhan

Read More
Articles, Christianity

Domba-Domba Migrasi? Butuh Wisdom & Revelation From God.

Gospel Truth’s Cakes
Yenny Indra

Domba-Domba Migrasi? Butuh Wisdom & Revelation From God.

Lukas 11:49 (TB) Sebab itu hikmat Allah berkata: Aku akan mengutus kepada mereka nabi-nabi dan rasul-rasul dan separuh dari antara nabi-nabi dan rasul-rasul itu akan mereka bunuh dan mereka aniaya,

Ungkapan “Sebab itu hikmat Allah berkata:” adalah bagian dari narasi Lukas dan bukan kata-kata Yesus. Lukas mengatakan bahwa Yesus adalah hikmat Allah, suatu kebenaran yang dinyatakan dengan jelas dalam kitab suci.

Tidak ada cara untuk mengakses hikmat Tuhan kecuali melalui Yesus. Sampai seseorang menerima Kristus, dia kehilangan satu-satunya sumber hikmat sejati. Pria dan wanita tidak mampu menerima hikmat Tuhan, namun mereka yang menyerahkan dirinya kepada Tuhan mempunyai akses terhadap hikmat Tuhan sendiri, melalui Roh Kudus. Kita harus bergantung pada Roh Kudus untuk menerima hikmat Tuhan dalam kehidupan kita.

Seorang Kristen yang belum menerima Baptisan Roh Kudus mungkin mempunyai sedikit pengetahuan pewahyuan, namun terbatas. Salah satu bukti terbesar jika seseorang telah menerima Baptisan Roh Kudus adalah banyaknya hikmat Allah yang tersedia baginya.

Kebenaran Injil, dan kuasa Allah yang diungkapkan oleh kebenaran ini, hanya dapat disampaikan melalui urapan Roh Kudus. Hikmat manusia, betapapun fasihnya kebijaksanaan itu, tidak dapat menyampaikan kehidupan Tuhan.

Banyak dari pemberitaan Injil saat ini dilakukan dengan kebijaksanaan manusia. Ini mengesankan bagi pikiran duniawi, namun membuat roh kelaparan akan jamahan Tuhan.

Kebutuhan terbesar di antara para pendeta saat ini bukanlah untuk mendapatkan lebih banyak pendidikan dunia, namun untuk menerima pengetahuan pewahyuan dari Roh Kudus. Hanya perkataan yang diucapkan oleh Roh Tuhan yang dapat mencapai roh manusia. Pikiran rohani harus diungkapkan dengan kata-kata rohani (1 Kor. 2:13).

******
Banyak pendeta galau karena gereja besar dengan pendetanya yang terkenal membuka cabang di kotanya. Mereka gelisah, khawatir jemaatnya pindah. Istilah ‘mencuri domba’ populer sejak bertahun-tahun yang lalu.

Sesungguhnya apa yang dicari jemaat?
Buah!
Kita semua ke gereja ingin mendapatkan solusi bagi masalah kesehatan, keuangan, hubungan dsb.
Yang dibutuhkan adalah Wisdom & Revelation – Hikmat Tuhan yang adalah Yesus sendiri dan Pewahyuan alias Suara Tuhan /Rhema yang menjadi jawaban bagi apa pun kebutuhan kita semua.

Yohanes 6:63 (TB) Perkataan-perkataan yang Kukatakan kepadamu adalah roh dan hidup.

Selama Firman yang ditinggikan, diajarkan dan dihidupi, lalu pengetahuan pewahyuan diprioritaskan dengan terus berdoa berbahasa lidah serta sungguh-sungguh mengijinkan Roh Kudus yang menyingkapkan kedalaman Firman Tuhan yang hidup, maka jemaat akan menemukan Tuhan secara pribadi.
Hidup orang-orang diubahkan.
Kesaksian demi kesaksian bagaimana Tuhan bekerja dalam kehidupan para jemaat, membuat kita semua terpukau….
Kita benar-benar memiliki Allah yang hidup, yang senantiasa bisa diandalkan!

Ibrani 4:14-16 (TB) Karena kita sekarang mempunyai Imam Besar Agung, yang telah melintasi semua langit, yaitu Yesus, Anak Allah, baiklah kita teguh berpegang pada pengakuan iman kita.
Sebab Imam Besar yang kita punya, bukanlah imam besar yang tidak dapat turut merasakan kelemahan-kelemahan kita, sebaliknya sama dengan kita, Ia telah dicobai, hanya tidak berbuat dosa.
Sebab itu marilah kita dengan penuh keberanian menghampiri takhta kasih karunia, supaya kita menerima rahmat dan menemukan kasih karunia untuk mendapat pertolongan kita pada waktunya.

Yuk …. kejar Tuhan, Hikmat-Nya, Pewahyuan-Nya & Hidup secara Supernatural karena Tuhan itu Supernatural.

The sum total of all human knowledge is but as drop of the bucket compared the wisdom of God – Charles Spurgeon.

Jumlah total seluruh pengetahuan manusia bagaikan setetes air di ember jika dibandingkan dengan hikmat Tuhan – Charles Spurgeon

Sumber: Andrew Wommack.

YennyIndra
TANGKI AIR *ANTI VIRUS* & PIPA PVC
MPOIN PLUS & PIPAKU
THE REPUBLIC OF SVARGA
SWEET O’ TREAT
AESTICA INDONESIA – AESTICA ID
PRODUK TERBAIK
PEDULI KESEHATAN

#gospeltruth’s truth
#yennyindra
#InspirasiTuhan #MotivasiKebaikan
#mengenalTuhan #FirmanTuhan

Read More
Christianity, Seruput Kopi Cantik

Covid-19 Yang Ganas & Zona Hitam. Bagaimana Menyikapinya?

Seruput Kopi Cantik
Yenny Indra

Covid-19 Yang Ganas & Zona Hitam. Bagaimana Menyikapinya?

Masih ada yang tertarik rekor? 1.624 kasus positif dalam sehari (2 Juli 2020). Tidak terasa karena bukan kita!

Otg kembali dari kampung. Mengorbankan seluruh keluarga kecuali 1 yang masih kritis. Ga kebayang kalau bangun tidak ada siapa-siapa.

Satu keluarga wafat krn Covid-19. Ibu, Bpk dan dua putranya yg dokter…

Jangan sebut New NORMAL! Karena Belum NORMAL!

Tulisan ini saya kutip dari wall FB dr. Paulus Rahardjo, spesialis radiologi sekaligus pemimpin di gereja saya, GKPB MDC Surabaya.
Miris…. Dan itu kenyataan yang terjadi. Apalagi Surabaya masuk zona hitam!

Read More
Christianity, Seruput Kopi Cantik

It Is Finished.

Seruput Kopi Cantik
Yenny Indra

It Is Finished.

Adalah kalimat yang sangat terkenal di dunia, yang diucapkan Tuhan Yesus ketika hendak menyerahkan nyawa-Nya di atas Kayu Salib.
Tetapi selama ini saya tidak mengerti, seberapa dalam dan luasnya arti yang terkandung dalam kalimat ini.
Sampai saya menerima video dari sahabat saya, P. Handi Panduwinata, yang mengupas arti kata ini.
Wow….. Saya terpukau!

Read More
Christianity, Seruput Kopi Cantik

Kekuatan Dari Kata TIDAK

ARTIKEL KRISTIANI
Seruput Kopi Cantik
Yenny Indra

Kekuatan Dari Kata TIDAK

Judul Asli: The Power of No
Ditulis oleh: Barry Bennett
Diterjemahkan oleh: YennyIndra

Yakobus 4:7 (TB) Karena itu tunduklah kepada Allah, dan lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu!

Ada beberapa kebenaran luar biasa yang terungkap dalam ayat yang luar biasa ini. Demi mempersingkat, saya ingin berkonsentrasi pada apa artinya melawan iblis. Salah satu cara memahami ayat ini, bahwa berserah kepada Tuhan itu termasuk melawan iblis. Lalu penerapannya seperti apa?

Read More
1 2