Category : Marriage

Articles, Marriage, Marriage

SLEEPING with The ENEMY!

.

Dengan siapa kita tidur setiap malam?

Pasangan kita.

Siapa yang kita lihat saat membuka mata di pagi hari?

Pasangan kita.

Dengan siapa kita menghabiskan sebagian besar hidup kita?

Pasangan kita.

Artinya,

jika kita bermusuhan dengan pasangan kita,

maka kita benar-benar menghidupi kehidupan

seperti judul film yang pernah top pada tahun 90-an:

“Sleeping with  the enemy” – tidur dengan musuh.

Tragis!

.

Hidup kita berbahagia atau tidak, sesungguhnya tergantung seberapa baiknya hubungan kita dengan pasangan. Apalagi pernikahan adalah komitmen seumur hidup untuk hidup bersama dalam suka dan duka hingga maut memisahkan kita. Karena itu marilah kita belajar membangun hubungan yang terbaik dan termanis dengan pasangan, sehingga pada gilirannya kita membangun kebahagiaan kita sendiri. Kalau bukan kita yang mengusahakannya, lalu siapa lagi?

.

Read More
Marriage

WHAT NOT TO DO IN MARRIAGE!

.

Sebagian besar pasangan memasuki jenjang pernikahan secara alami. Karena sudah sewajarnya pria dan wanita yang dewasa menikah. Jarang sekali pasangan-pasangan yang sudah terlebih dahulu mempersiapkan diri, mempelajari secara khusus apa itu pernikahan: tujuan, tugas, tanggungjawab, visi dan sebagainya. Kebanyakan orang meniru apa yang dilakukan oleh orang-orang terdekatnya, tanpa mengetahui kebenaran yang pasti. Tidak heran jika banyak pernikahan yang kacau balau.

.

.

Patut digaris-bawahi bahwa pernikahan adalah untuk satu pria dan satu wanita, didasari rasa cinta dan saling percaya, berkomitmen seumur hidup untuk membina rumahtangga hingga maut memisahkan mereka berdua. Mereka menjadi satu daging yang tak terpisahkan karena persatuan suami istri merupakan gambaran Allah sendiri. Tujuan pernikahan adalah untuk mempermuliakan Tuhan dan jika memang ingin memiliki anak, maka tujuannya adalah membangun generasi Illahi.

Dengan konsep dasar ini maka ada berbagai “Jangan” yang harus dihindari:

Read More
Marriage, Relationship

SAKIT HATI

.

Henry dan Marta sudah menikah lebih 40 tahun. Sejak hidup berumah tangga, keduanya tidak pernah memiliki rahasia, kecuali sebuah kotak sepatu yang disimpan Martha di almari pakaiannya. Martha berpesan kepada suaminya agar jangan pernah membukanya.

 

.

Suatu ketika Martha sakit keras. Berbagai upaya dilakukan untuk menyembuhkan Martha, tapi tak satu pun berhasil.

 

Saat berbaring ditempat tidur, Martha berkata lirih pada suaminya agar mengambil kotak sepatu yang selama ini disimpannya. Rupanya Martha sadar inilah saat yg tepat untuk membuka rahasia kotak itu.

 

.

Read More
Marriage, Marriage

THE POWER TO DELAY

.

Anita datang dengan mata sembab. Dengan terbata-bata, dia mencoba menceritakan apa yang terjadi. Namun emosi tinggi masih menguasainya, membuat setiap kata yang dikeluarkannya bercampur tangis yang tertahan. Anita terluka. Batinnya perih. Hatinya memberontak. Apa yang sebenarnya terjadi? Saya biarkan Anita beberapa lama. Saya memintanya diam. Akhirnya, setelah Anita bisa mengatur emosinya, mulailah dia bercerita.

.

Mula-mula suaminya bercerita tentang masalah bisnis yang dihadapi oleh perusahaan mereka. Suaminya salah mengambil keputusan. Anita merasa jengkel karena  sebelumnya dia sudah menasehati suaminya agar mengambil pilihan yang lain. Suaminya tetap bergeming. Sekarang kerugiannya harus ditanggung mereka berdua.

.

Read More
Marriage, Relationship

KATA-KATA SIA-SIA

Suatu pagi yang cerah. Udara segar. Langit biru. Burung-burung berkicau merdu dari balik jendela. Betapa indahnya hari ini.

.

Tiba-tiba suasana indah ini terganggu oleh rengekan si bungsu yang menolak bangun untuk ke sekolah. Belum lagi si sulung bertengkar dengan anak yang ke dua. Dalam situasi seperti ini, seringkali emosi kita terpancing. Kita mulai mengomel, membentak dan marah. Kata-kata omelan terucap, kata-kata yang sesungguhnya tidak membuat keadaan lebih baik. Itu yang dinamakan kata-kata sia-sia. Pernah mengalami kasus yang serupa?

Read More
1 2