Memang benar,
Hujan dan panas,
Musim semi dan musim gugur,
Bahkan badai yang sama menimpa orang benar dan yang tidak.
Namun,
Orang yang cinta Tuhan,
Bagaikan mendirikan rumah di atas batu karang yang teguh,
Sementara yang hidup menuruti keinginan nafsu kedagingan,
Bagaikan mendirikan rumah di atas pasir,
Saat badai berlalu,
Rumah di atas karang tetap berdiri tegak,
Sedangkan rumah di atas pasir hanyut terbawa badai.
Setelah panas hujan datang silih berganti,
Orang yang cinta Tuhan justru keluar sebagai pemenang dan makin kuat.
Dan bukannya menjadi pecundang dan hancur.
Tuhan menopang orang yang cinta kepada-Nya,
Dengan tangan kanan-Nya yang membawa kemenangan!!!
Jika Tuhan di pihak kita,
Siapa dapat melawan kita?