Articles, Christianity

Mengapa Kita Harus Merenungkan Firman Tuhan?

Gospel Truth’s Cakes
Yenny Indra

Mengapa Kita Harus Merenungkan Firman Tuhan?

Bangkitkan aku sesuai dengan firman-Mu.
Kuatkan aku sesuai dengan firman-Mu.
Kata-katamu telah memberiku kehidupan.
Kasihanilah aku sesuai dengan firman-Mu.
Selamanya ya Tuhan, firman-Mu tetap di surga.
Firman-Mu adalah pelita bagi kakiku dan terang bagi jalanku.
Masuknya firman-Mu memberi terang; Ini memberikan pemahaman kepada yang sederhana.
Arahkan langkahku dengan firman-Mu.
Kata-katamu sangat murni.
Keseluruhan firman-Mu adalah kebenaran.
Aku bersukacita atas firman-Mu seperti orang yang menemukan harta yang besar. (dari Mazmur 119)

Kitab Taurat berkata:
Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung. Yosua 1:8 TB

Anugerah berkata:
Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu. Filipi 4:8 TB

Meluangkan waktu untuk merenungkan Firman Tuhan adalah salah satu bentuk persekutuan. Perkataan-Nya adalah Roh dan hidup (Yohanes 6:63). Tuhan mampu memberi kita pengertian dan hikmat melalui firman-Nya. Janji-janji-Nya mengungkapkan isi hati-Nya bagi kita.

Semakin kita merenungkan Firman Tuhan, semakin kita menerima pewahyuan – revelation, pengetahuan tentang siapa kita di dalam Kristus dan semua yang telah Dia sediakan bagi kita. Kita tidak akan pernah bertumbuh melampaui hubungan yang kita miliki dengan Firman yang Hidup.

“Supaya Ia memberikan kepadamu Roh hikmat dan wahyu untuk mengenal Dia dengan benar. Dan supaya Ia menjadikan mata hatimu terang, agar kamu mengerti pengharapan apakah yang terkandung dalam panggilan-Nya: betapa kayanya kemuliaan bagian yang ditentukan-Nya bagi orang-orang kudus, dan betapa hebat kuasa-Nya bagi kita yang percaya, sesuai dengan kekuatan kuasa-Nya,
Efesus 1:17-19 TB

Ini yang akan terjadi ketika kita merenungkan Firman-Nya.
(Sumber: Barry Bennett).

******
Semakin kuat kita berpegang pada Firman Tuhan, semakin kita menyadari siapa identitas kita di dalam Kristus, maka Tanpa Disadari, kita Semakin Serupa dengan Kristus.
Effortless Change- Perubahan Tanpa Usaha terjadi secara alami. Kita menjadi serupa dengan apa yang kita fokuskan.

Rick McFarland mengajarkan:
Looking @ Jesus – Pandang Yesus
Keep Looking @ Jesus – Terus Pandang Yesus
Keep On Looking @ Jesus – Terus Menerus Pandang Yesus

Apa yang terjadi?
Saat kita memandang Yesus – Sang Terang yang Sejati, di belakang punggung kita muncul bayangan, dan bayangan itu menyembuhkan dan memberkati orang lain.
Dahsyat bukan?

Perkataan-perkataan yang Kukatakan kepadamu adalah roh dan hidup. Yohanes 6:63 TB

Because as he is, so are we in this world. 1 John 4:17 KJV
Karena sama seperti Yesus, kita ada di dunia ini

Artinya, ketika kita memperkatakan Firman Tuhan, Kuasa, Otoritas dan Bobotnya SAMA dengan perkataan Yesus sendiri…. Because as he is, so are we in this world.

Siap praktik? Yuk… buktikan sendiri!

You have received the abundance of grace and of the gift of righteousness and you reign in life through the One, Jesus Christ. For He made Him who knew no sin to be sin for you, that you might become the righteousness of God in Him. He will surround you with favor as with a shield. Blessings are on the head of the righteous, and righteousness delivers you from death. – Barry Bennett

Kita telah menerima kelimpahan kasih karunia dan anugerah kebenaran. Kita berkuasa dalam hidup melalui Dia, Yesus Kristus. Sebab Dia yang tidak mengenal dosa telah dijadikannya dosa bagi kamu, supaya kamu menjadi kebenaran Allah di dalam Dia. Dia akan mengelilingimu dengan perkenanan dan kebaikan (favor), seperti perisai. Kelimpahan Berkat ada di kepala orang-orang yang benar, dan kebenaran akan menyelamatkan kamu dari maut. – Barry Bennett.

YennyIndra
TANGKI AIR *ANTI VIRUS* & PIPA PVC
MPOIN PLUS & PIPAKU
PRODUK TERBAIK
PEDULI KESEHATAN

#gospeltruth’scakes
#yennyindra
#InspirasiTuhan #MotivasiKebaikan
#mengenalTuhan #FirmanTuhan

 

Yenny Indra Visit Website
Traveller, Family Growth Inspirator, Seruput Kopi Cantik YennyIndra, Co Founder of PIPAKU & MPOIN FB: Pipaku Mpoin www.mpoin.com FB: Yenny Indra www.yennyindra.com Email: yennyindra09@gmail.com
Related Posts
INGIN SUKSES tapi BENCI ORANG SUKSES
Berdoa Kepada Diri Sendiri? Hah…. Koq Bisa???
Orphan Spirit, Roh Yatim Piatu.