Siapa Yang Menginspirasi?
Seruput Kopi Cantik
Yenny Indra
Siapa Yang Menginspirasi?
“Apa yang bikin kamu suka membaca & belajar?”, tanya seorang teman.
Pertanyaan ini membuat saya berpikir, siapa ya?
Pertama, tentu papa. Sejak kecil saya melihat papa suka membaca berbagai buku. Terutama biografi orang-orang hebat. Diantaranya, koleksi buku tentang Presiden Pertama kita, Bung Karno, hingga satu seri buku koleksi lukisan Bung Karno, dimiliki papa. Saya suka sekali membacanya.
Ke dua, Ibu dari John Trent.
Dalam salah satu bukunya, John Trent bercerita tentang ibunya.
Dia 3 bersaudara, yang pertama seorang dokter. Yang ke dua, kontraktor alat berat. Dan yang ke tiga, John Trent seorang psikolog.
Ibu John Trent membiasakan diri membaca buku-buku tentang kedokteran, alat berat dan psikologi. Tujuannya, agar setiap bertemu dengan anak-anaknya, selalu ada topik yang bisa dibicarakan.
Dengan cara demikian, ibu John Trent tidak pernah ditinggalkan anak-anaknya. Bahkan kadang ada info baru yang justru sang ibu yang tahu terlebih dahulu. Ini sungguh ide yang sangat bagus. Banyak anak-anak yang malas ngobrol dengan mamanya karena diajak ngomong apa saja gak ngerti. Cape jelasinnya, kata mereka.
Karena terinspirasi, saya berusaha baca tentang fashion dan yoga sesuai bidang Elisa, putri sulung. Baca buku tentang Bill Gates, Warren Buffett & George Soros karena Christian, anak ke dua suka saham.
Gak ngerti-ngerti amat, tapi paling tidak nyambung saat diajak ngomong.
Tentang musik & film karena itu bidangnya Nicholas, anak ke tiga. Dan tentang bisnis, jurusan yang diambil putri bungsu.
Yang ke tiga, Bapak Ken Sudarta. Bos Matari Advertising.
Saya membaca wawancara beliau di sebuah majalah wanita.
“Menurut P. Ken, wanita cantik itu seperti apa?”
“Ada wanita yang secara fisik sangat cantik. Tetapi ketika kita berbicara dengannya, dalam 5 menit, kita sudah kehabisan pembicaraan. Gak tau mau ngomong apalagi.”
Ungkapan P. Ken mengubah persepsi saya tentang kecantikan. Kalau diajak ngomong serba ga tahu, meski secara fisik cantik, dalam 5 menit luntur dah kecantikannya!
Blas gak menarik…. Saya paham sekarang.
Dengan bertambahnya usia, kecantikan fisik akan pudar tetapi kecantikan yang dari dalam, berupa kebijaksanaan, hikmat, pengertian, kepandaian, akal budi, akan terpancar dari dalam yang menyinarkan kecantikan yang tak lekang oleh waktu.
Wanita diciptakan untuk menjadi penolong bagi pria. Penolong berarti wajib melebihi yang ditolong, tetapi posisinya tetap yang nomor 2… Karena dia hanyalah penolong. Unik bukan?
Itulah yang Tuhan kehendaki.
Bagaimana dengan kita?
Nothing is more beautiful than a woman who is brave, strong and emboldened because of who God is in her.
Tidak ada yang lebih indah dari seorang wanita yang berani, kuat, dan bersemangat karena siapa Tuhan yang ada di dalam dirinya.
YennyIndra
TANGKI AIR & PIPA PVC
MPOIN PLUS
PRODUK TERBAIK
PEDULI KESEHATAN