Quote: UANG
Seruput Kopi Cantik YennyIndra:
Banyak orang ingin memiliki banyak uang,
agar dia bahagia.
Sesungguhnya,
bukan uang yang membuat Anda bahagia,
Uang hanya menunjukkan Siapa Anda Sesungguhnya.
Jika Anda orang yang bahagia,
Uang akan membuat Anda lebih bahagia.
Jika Anda memanfaatkan uang untuk hal-hal baik,
Menjadi alat untuk mempermuliakan Nama Tuhan,
Anda akan lebih bahagia.
Jika Anda orang yang dapat mengendalikan diri,
Dapat mengatur uang dengan bijak,
Uang itu akan bermanfaat maksimal,
membawa kebaikan bagi banyak orang
dan membuat Anda lebih bahagia.
Namun,
Jika Anda orang yang tidak berbahagia,
Uang membuat hidup Anda makin tidak bahagia.
Jika Anda orang yang tidak tahu kebenaran sejati,
Dan tidak tahu prioritas serta tujuan hidup Anda,
Maka Anda akan terombang-ambing,
dikelilingi orang-orang ‘baik’ yang sibuk memanfaatkan Anda.
Jika Anda tidak dapat mengendalikan diri dan.
Tidak bijak mengatur keuangan,
Uang justru membuat hidup Anda kacau balau.
Kebahagiaan bukan tergantung berapa jumlah uang Anda,
Melainkan siapakah Anda sesungguhnya.
Nilai-nilai dan prioritas hidup Anda yang menentukan kualitasnya.
Uang hanyalah alat, Bermanfaat atau mencelakakan,
Tergantung di tangan siapa uang itu berada.
Quote: Solusi
Seruput Kopi Cantik YennyIndra:
Siapakah orang yang paling tepat,
Untuk kita ajak membicarakan masalah kita?
Tentu saja dengan orang yang dengannya kita sedang bermasalah!
Dia yang tahu persis masalahnya,
Dan hanya dia yang perlu kita pengaruhi cara pandangnya,
Agar masalah yang kita hadapi bisa diselesaikan.
Sederhana,
Jelas,
Tetapi kita sering tidak melakukannya.
Lebih mudah mengeluh atau bergosip di belakang.
Akibatnya masalah tidak selesai justru bertambah rumit.
Bawa dalam doa,
Nantikan saat yang tepat,
lalu bicarakan.
Jikalau TUHAN berkenan kepada jalan seseorang,
maka musuh orang itupun didamaikan-Nya dengan dia.
Selamat mencoba!
Quote: Rahasia Doa
Seruput kopi cantik YennyIndra:
Doa bukanlah sekedar meminta,
Karena seringkali kita juga tidak tahu apa yang kita minta.
Apa yang hari ini kita anggap baik,
Mungkin saja menjadi malapetaka di kemudian hari.
Doa adalah meletakkan hidup kita ke tangan Allah,
Mempercayakan diri bahwa kehendak-Nya yang terbaik,
Bahkan melebihi apa yang bisa kita harapkan mau pun impikan,
Menikmati kebersamaan dengan-Nya,
Mendengarkan suara-Nya,
Melalui kedalaman hati kita,
Mengijinkan Dia,
Memakai hidup kita sesuai rencanaNya.