Spain, Travelling

Ronda: The Most Romantic Place in Spain

Ronda sebuah kota kecil di pegunungan yang dinobatkan oleh penulis besar Ernest Hemingway sebagai kota paling romantis di Spanyol. Merupakan bagian dari kawasan Andalusia yang terkenal keindahannya di sentero jagad. Udara berkisar 13 sampai 22 derajad celcius di awal musim panas. Angin sejuk sepoi-sepoi membelai rambut, menyajikan suasana yang tenteram dan menyegarkan di tengah pemandangan yang eksotis memukau.

 

Dalam novel-nya “Death in the Afternoon” (1932), Hemingway berkata: “Ada satu kota yang lebih baik daripada Aranjuez untuk menikmati pengalaman pertama Anda melihat adu banteng, yaitu kota Ronda. Tempat di mana Anda seharusnya pergi untuk menikmati bulan madu. Sejauh mata memandang, dari segala arah terhampar, pemandangan yang indah dan romantis.”

 

Tidak hanya Hemingway, Benjamin Disraeli (1830) juga menulis tentang Ronda “Udara pegunungan, matahari terbit, berbagai hal nan indah memukau memenuhi hidupku”

“Setelah menikmati pertunjukkan selama tiga hari, saya merasa lebih baik dalam kesendirian di tengah-tengah pemandangan alam yang romantis, di penghujung salah satu tujuan favoritku.”, demikan ungkapan Edmond Boissier (1837) dalam Voyage botanique dans le Midi de L’Espagne memuji kota Ronda.

Ungkapan-ungkapan pujian ini diabadikan dalam keramik yang menghiasi dinding di kota Ronda yang terkenal dengan nama Ronda Viajeros Romanticos.

 DSC05254

 Viajeros Romanticos

Memang benar. Di sepanjang jalan terlihat pasangan-pasangan yang bergandengan mesra, berpelukan bahkan berciuman. Kota kecil yang asri dan kompak. Jalannya berbikit-bukit, dengan berbagai bangunan lama di kanan kirinya. Hanya jalan-jalan utama yang beraspal. Di gang atau di jalan kecil semua jalan dengan coblestones khas negara-negara Eropa.  Di setiap gang resto-resto senantiasa dipadati orang yang makan minum sambil bercengkerama. Suasana santai dan tidak ada ketergesaan khas kota besar. Toko souvenir, kue dan es krim bertebaran di sekitarnya. Kota tua ini betul-betul cantik dan menyenangkan. Dipenuhi dengan rumah-rumah tua yang dihiasi dengan hiasan tradisional. Menyimpan banyak cerita yang ditulis oleh para wisatawan romantis dan penulis muda pada abad ke 19. Tidak heran jika banyak penulis dan orang-orang penting yang menobatkan Ronda sebagai kota paling romantis di Spanyol.

 

Keindahan utama yang menjadi tujuan wisatawan adalah El Tajo, jurang sedalam 100 meter di tengah-tengah kota. Di atasnya dibangun jembangan yang menghubungkan old town dan new town. Ada 2 jembatan: jembatan lama, Puente Viejo   dan jembatan baru, Puente Nuevo Meson. Masing-masing memiliki pemandangan El Tajo dari sisi yang berbeda. Di dasar jurang terdapat museum yang bisa dinikmati melalui jalan memutar. Jalan-jalan di Ronda selain naik turun, ada beberapa jalan di setiap tempatnya. Kita bisa memilih melalui jalan di atas atau di bawahnya, masing-masing menyajikan kecantikan alam yang berbeda.

 Moldiv_1435803707341 (1)

Plaza de Toros

Selain El Tajo, menikmati adu banteng dengan seorang matador di Plaza de Toros menjadi tujuan utama lainnya. Dengan patung banteng di halaman depan, dan museum besar di dalamnya. Kita bisa membeli tiket untuk masuk, menikmati keindahannya dan mengambil foto-foto meski tidak ada pertunjukan adu banteng.

 

Seperti di kota-kota Eropa pada umumnya, di tengah-tengah kota ada City Hall yang menjadi pusat keramaian. Air mancur dihiasi dengan patung-patung artistic di tengahnya. Di sekelilingnya ada cathedral, gedung pemerintah, toko-toko dan resto mau pun kafe. Dinner dimulai pukul 8 malam. Sulit mencari resto yang buka pada waktu sebelumnya. Kebanyakan resto tutup pada pukul 3 sore. Semakin malam, suasana kota justru semakin ramai. Perpaduan kecantikan, keramaian, suasana hidup dan romantisme yang membuat wisatawan betah berlama-lama tinggal di sana.

 

 

Yenny Indra Visit Website
Traveller, Family Growth Inspirator, Seruput Kopi Cantik YennyIndra, Co Founder of PIPAKU & MPOIN FB: Pipaku Mpoin www.mpoin.com FB: Yenny Indra www.yennyindra.com Email: yennyindra09@gmail.com
Related Posts
Golden Chance To Meet Manchester United Players
SELALU ADA MUJIJAT! (Oleh-oleh dari Mexico)
The Amazing Dubrovnik.

Leave Your Comment