Articles, Christianity, Relationship

Hubungan Pribadi BUKAN Formula….

Gospel Truth’s Cakes
Yenny Indra

Hubungan Pribadi BUKAN Formula….

Berkat Tuhan ada dalam hidup kita! Kita dikelilingi nikmat-Nya bagaikan perisai. Senjata apa pun yang ditempa melawan kita tidak akan berhasil.

Kebenaranmu berasal dari Dia! Kita memiliki Nama-Nya, Roh-Nya, darah-Nya, perjanjian-Nya, janji-janji-Nya, karunia-karunia-Nya, Firman-Nya, kasih-Nya, otoritas-Nya, iman-Nya, dan kunci kerajaan-Nya.
Kita adalah seorang pemenang!

Inilah jati diri kita yang sejati di dalam Kristus! IN CHRIST!
Kekayaan, kemakmuran, kesembuhan, kesehatan Ilahi, hikmat bahkan kuasa yang membangkitkan Yesus dari kematian, semua sudah ada dan sempurna di dalam roh kita dan dimeteraikan oleh Roh Kudus.
Kita berhak menerima SEMUA janji-janji-Nya. Kita adalah ahli waris!

Aku katakan ”di dalam Kristus”, karena di dalam Dialah kami mendapat bagian yang dijanjikan – kami yang dari semula ditentukan untuk menerima bagian itu sesuai dengan maksud Allah, yang di dalam segala sesuatu bekerja menurut keputusan kehendak-Nya – Di dalam Dia kamu juga – karena kamu telah mendengar firman kebenaran, yaitu Injil keselamatanmu – di dalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan dengan Roh Kudus, yang dijanjikan-Nya itu. Dan Roh Kudus itu adalah jaminan bagian kita sampai kita memperoleh seluruhnya, yaitu penebusan yang menjadikan kita milik Allah, untuk memuji kemuliaan-Nya.
Efesus 1:11?, ?13?-?14 TB

*****
Hubungan pribadi, – Personal Relationship – dengan Tuhan sesuatu yang Prioritas dan Tak Tergantikan!

Banyak orang menjadi frustrasi ketika mereka mendeklarasikan firman dan janji Tuhan namun tidak melihat hasil. Bukankah firman Tuhan membawa kuasa-Nya? Mengapa Yesus membuat hasil yang begitu dahsyat dan sering kali kita tidak?

Yesus mengusir roh-roh itu dan menyembuhkan orang-orang yang menderita sakit. Matius 8:16 TB

Perwira itu menjawab kepada-Nya: ”Tuan, aku tidak layak menerima Tuan di dalam rumahku, katakan saja sepatah kata, maka hambaku itu akan sembuh. Matius 8:8 TB

Kita sering tergoda untuk mereduksi perkara-perkara Allah menjadi sekedar Rumusan (Pola) dan mengharapkan hasil namun kehilangan kunci utamanya: Yesus berbicara dan memerintahkan dari hikmat persekutuan-Nya dengan Bapa.

“Tidak percayakah engkau, bahwa Aku di dalam Bapa dan Bapa di dalam Aku? Apa yang Aku katakan kepadamu, tidak Aku katakan dari diri-Ku sendiri, tetapi Bapa, yang diam di dalam Aku, Dialah yang melakukan pekerjaan-Nya. Yohanes 14:10 TB

“Bapa yang diam di dalam Aku . . .” Yesus memiliki persekutuan sehari-hari dengan Bapa yang melahirkan FIRMAN yang DIA UCAPKAN.

Yesus tidak sekedar mengutip sebuah janji di Alkitab karena putus asa, tetapi Dia menyampaikan apa yang Bapa perintahkan untuk Dia sampaikan. Di sinilah kita sering melewatkannya.

Maka Yesus menjawab mereka, kata-Nya: ”Aku berkata kepadamu, sesungguhnya Anak tidak dapat mengerjakan sesuatu dari diri-Nya sendiri, jikalau tidak Ia melihat Bapa mengerjakannya; sebab apa yang dikerjakan Bapa, itu juga yang dikerjakan Anak. Yohanes 5:19 TB

Jika pelayanan Yesus bergantung pada “melihat” dan mendengar Bapa, saya tidak percaya kita mampu melewatkan hal tersebut. Perkataan kita pun seharusnya berasal dari persekutuan kita dengan-Nya.

“Jikalau kamu tinggal di dalam Aku dan firman-Ku tinggal di dalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki, dan kamu akan menerimanya. Yohanes 15:7 TB

Persekutuan kita dengan Tuhan,- hubungan pribadi kita dengan-Nya -, adalah kunci iman dan otoritas.
Dalam persekutuan itulah firman-Nya menjadi hidup dalam hati kita. Dari tempat persekutuan, kita dapat mengucapkan kata-kata kehidupan dan penyembuhan. Tidak ada jalan pintas.

Yuk kita bangun persekutuan pribadi yang benar-benar erat dan berkualitas dengan-Nya. Arahkan pikiran senantiasa kepada-Nya sehingga setiap perkataan, sikap dan keputusan kita berasal dari-Nya.

Siap?

“God loves us the same as He loves Jesus. God’s love is the key tat opens the door to everything that God is” – Andrew Wommack.

“Tuhan mengasihi kita sama seperti Dia mengasihi Yesus. Kasih Tuhan adalah kunci yang membuka pintu kepada segala hal tentang Tuhan” – Andrew Wommack.

Sumber: Barry Bennett.

YennyIndra
TANGKI AIR *ANTI VIRUS* & PIPA PVC
MPOIN PLUS & PIPAKU
PRODUK TERBAIK
PEDULI KESEHATAN

#gospeltruth’scakes
#yennyindra
#InspirasiTuhan #MotivasiKebaikan
#mengenalTuhan #FirmanTuhan

 

Yenny Indra Visit Website
Traveller, Family Growth Inspirator, Seruput Kopi Cantik YennyIndra, Co Founder of PIPAKU & MPOIN FB: Pipaku Mpoin www.mpoin.com FB: Yenny Indra www.yennyindra.com Email: yennyindra09@gmail.com
Related Posts
Apakah Fakta Yang Kita Alami Berlawanan Dengan Doa Yang Dipanjatkan? Ini Jawabannya!
Tempat Yang Disebut “Di Sana.”
APA SIH RESEP PERNIKAHAN YANG LANGGENG???